P3T (Program Pengenalan Perguruan Tinggi) adalah kegiatan semacam Ospek yang wajib bagi calon mahasiswa baru disebuah perguruan tinggi jika beberapa tahun lalu biasanya kegiatan P3T berlangsung selama satu minggu tapi tidak demikian tahun ini, berbagai perguruan tinggi mulai menerapkan program pengenal perguruan tinggi selama satu semester, dengan perincian begini: 1 pertama kegiatan program P3T berlangsung fulltime yang artinya dari hari senin sampai sabtu, lalu selanjutnya dilaksanakan jumat dan sabtu atau bisa juga sabtu dan minggu tergantung kebijakan pimpinan perguruan tinggi dalam hal ini Rektor. tujuan mengadakan P3T selama satu semester adalah untuk membina karakter mahasiswa baru agar tidak berprilaku menyimpang, namun bila dikaji lebih mendalam, program ini akan menumbuhkan perpecahan dalam kampus itu sendiri, bagaimana tidakberikut ini pandangan saya:
- tekanan mental pada minggu pertama akan menumbuhkan rasa tidak suka mahasiswa baru pada panitia
- kekompakan dalam kelompok maba (mahasiswa baru) akan semakin solid seiring berjalannya waktu
- jika kekompakan sudah terjalin tidak menutup kemungkinan para maba ini akan berani memberontak pada panitia (ini akan menyebabkan kesenjangan antar angkatan)
- akan ada penanaman doktrin dari mahasiswa lama non panitia untuk melawan kepanitiaan
- perkuliahan panitia akan terganggu karna tidak sedikit panitia yang sedang Praktek Kerja Lapangan (PKL) dan Pemantapan Praktek Lapangan (PPL)
- akan banyak pengeluaran dana baik dari pihak kampus, maba dan panitia.
0 komentar:
Posting Komentar
buat pengunjung yang ingin memberi komentar namun tidak memiliki akun silahkan gunakan ANONIM, Trima kasih